Adventure

Senin, 31 Januari 2011

Gowes Merapi

Minggu, 23 Januari 2011

Untuk kesekian kalinya bersepeda itu menyenangkan. Apalagi bersepeda lintas alam. Kali ini aku bersama CSG (Club Sepeda Gunung, diplesetkan menjadi Cah Sanggir Gendeng.red) colomadu. Rute kali ini dari base camp kita di Sanggir Colomadu Karanganyar menuju Kinah rejo Cangkringan Sleman Jogjakarta, full gowes pulang pergi. Kita berangkat dari base camp pukul 05.00 WIB, sampe tujuan sekitar pukul 11.00 WIB. Perjalanan didominasi sama jalan menanjak pe tempat tujuan.

"di hutan bambu"


"terpaksa harus 'nyunggi' sepeda"


"face"


Saya sempet heran dari tadi kok banyak banget kendaraan yang menuju ke atas, emangnya disana tu tempatnya seperti apa kok banyak sekali kendaraan roda 4 dan roda 2 yang pe terjebak macet sampai mengekor panjangnya. Ternyata setelah terengah-engah akhirnya sampai juga ditempat tujuan. Dan, Subhanallah, innalillahi wa innaillaihi rojiun, benar-benar hancur lebur.

"subhanallah"


"disalah satu pohon yg tumbang, depan bekas rumah Mbah Marijan (Alm)"


"dulu hutan lebat"


Kinah rejo merupakan salah satu desa terdekat dari puncak merapi yang Cuma berjarak kurang lebih 4 km dari puncak garuda (dulu disebutnya “puncak garuda” sebelum erupsi tahun 2008.red). Kini pemukiman itu hancur, rata dengan tanah, pohon-pohon semuanya tumbang. Dulu pemukiman ini hijau lebat, kini jarak pandang bisa mencapai ratusan meter karena semua tumbuhan dan rumah-rumah sudah rata dengan tanah yang gersang berpasir.

"di depan sana kaliurang yang juga hancur"


"lereng kali kuning"


"bersama putri Mbah Marijan (Alm)"


"didepan masjid Al Amin"


"tepat di bekas rumah Mbah Marijan (Alm)"


Baru kali ini saya berkesempatan melihat area ini. Dimana dulu ditempat ini sang pakuncen merapi Mbah Marijan (Alm) tinggal. Maaf jangan salah sangka dulu dengan wisata bencana, karena jika saat ini anda datang ketempat ini berarti anda juga membantu meringankan beban mereka dengan menyisihkan sebagian harta yang anda bawa. Jika kita melihat sendiri kondisi sekarang ditempat ini seperti apa, semoga bisa menambah keimanan kita untuk mengagungi kekuasaanNya yang tiada taranya, kita manusia tidak ada apa-apanya. Subhanallah.

"untuk masa depan"


"semoga bisa hijau kembali"

Yang digalakkan ditempat ini sekarang adalah gerakan penghijauan “pro green” yang mana gerakan ini guna merestorasi hutan yang sudah gundul terkena lahar merapi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar